Koleksi Resep Masakan Keluarga Indonesia Tentang Resep Makanan Daging, Ikan, Sayur, Soto, Bakso, Roti, Puding Dan Minuman Tradisional
Google

Resep Masakan Sambel Tempe

Resep Masakan Sambel Tempe

Resep Masakan - Sebagai pelengkap makan anda.Ini ada sebuah Resep Masakan Sambel Tempe yang khusus saya bagikan untuk anda semua. Di Indonesia sendiri ada banyak sekali jenis sambal. Ada Sambal Balado, Sambal Godog Jawa Barat, dan Sambal Goreng Udang Pete. Nah kali ini kita akan mengulas salah satu Resep Masakan Sambal paling populer dan top di tanah air yaitu Sambel Tempe ini.

Yang kita tahu 
Sambel Tempe merupakan salah satu pelengkap makanan yang memiliki rasa pedas yang biasa dijadikan teman lalap atau pun dicampurkan langsung sama nasi. Biasanya Resep Masakan ini menjadi bumbu pelengkap nasi uduk, nasi tumpeng, nasi tumpeng dan sebagainya. Rasanya begitu nikmat. Rasa tempenya begitu terasa.

Resep Masakan Sambel Tempe

Resep Masakan Sambel Tempe

Tidak usah panjang lebar, Cara Membuat Sambal Tempe ini akan segera kita bahas. Dengan bahan-bahan yang diperlukan sudah di rangkum jadi satu di dalam sebuah artikel Resep Masakan ini. Baiklah jika anda penasaran? Mari kita buat sama-sama aja yuk dalam Resep Masakan Sambel Tempe berikut ini :

Bahan-Bahan :


  • tempe,200gram (dipotong dadu kecil-kecil lalu goreng sebentar saja)
  • saus tiram, 1 sendok teh
  • gula pasir, 1/2 sendok teh
  • 3 helai daun jeruk, buang tulang daunnya
  • garam, 1/4 sendok teh
  • merica bubuk, 1/4 sendok teh
  • 1/2 batang daun bawang, diiris halus
  • minyak secukupnya tuk menumis
  • Bumbu Halus :
  • cabe merah besar, 2 butir
  • cabe rawit merah, 2 butir
  • bawang merah, 6 buah
  • bawang putih, 3 buah
  • tomat, 1/2 butir
  • Cara Membuat :
  • Minyak dipanaskan terlebih dulu. Tumis bumbu halus dan daun jeruk sampai harum.
  • Lalu masukan saus tiram, merica bubuk, garam, dan gula pasir. Aduk sampai rata.
  • Setelah itu tempe dimasukan, masak sampai bumbunya meresap.
  • Masukan irisan daun bawang, aduk sebentar lalu angkat.
  • Sambal tempe siap disajikan.
  • Silahkan dicoba aja Resep Masakan Sambel Tempenya di rumah. Demikian bahan dan cara membuat yang sudah saya jelaskan di atas semoga berguna dan bermanfaat untuk anda dan keluarga tentunya. Selamat mencoba Resep Masakan di atas dan semoga berhasil ya. Sekian dan terima kasih.



    share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
    Posted by Unknown, Published at 00.55 and have 0 komentar

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar