Koleksi Resep Masakan Keluarga Indonesia Tentang Resep Makanan Daging, Ikan, Sayur, Soto, Bakso, Roti, Puding Dan Minuman Tradisional
Google

Resep Masakan TAHU RICA AYAM SUWIR

Resep Masakan TAHU RICA AYAM SUWIR

Tahu dan ayam merupakan kombinasi makanan yang akan menggugah selera makan Anda, apalagi jika dimasak dengan bumbu-bumbu masakan pilihan yang tepat.
Tahu-rica-ayam-suwir-resep_7_9.5.1_326X580
Resep Masakan TAHU RICA AYAM SUWIR
BAHAN-BAHAN
  • 4 buah tahu pilihan
  • 1 potong ayam goreng, yang kemudian disuwir suwir
  • 1 buah jeruk nipis segar
  • 1 sendok teh garam
  • 6 sendok makan minyak goreng untuk menumis
  • Bumbu yang perlu ditumbuk kasar:
  • 10 buah cabai merah yang dibuang bijinya
  • 2 buah tomat yang telah dipotong besar
  • 1 batang serai, lalu ambillah umbutnya
  • 1 cm jahe yang sudah digeprak
  • 5 buah cabai rawit
  • 1/2 sendok teh Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam
CARA MASAK
  • Lumuri potongan ayam goreng yang telah disuwir suwir dengan air jeruk.
  • Tumislah tahu hingga kuning kecoklatan.
  • Lalu, tumislah bumbu kasar sampai tercium wangi.
  • Tambahkan air jeruk nipis dan Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam.
  • Langkah terakhir ialah dengan memasukkan ayam dan tahu, lalu sajikan selagi hangat.



share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Unknown, Published at 02.29 and have 0 komentar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar